Kampus  

Pascasarjana USM Selenggarakan Pelatihan Penulisan Artikel Ilmiah

Program Pascasarjana Universitas Semarang (USM) meneyelenggarakan workshop penulisan artikel ilmiah dengan tema “Kiat Menembus Jurnal Nasional Terkreditasi dan Jurnal Internasional Bereputasi” pada Sabtu (2/7).

KAMPUSPEDIA.ID – Program Pascasarjana Universitas Semarang (USM) meneyelenggarakan workshop penulisan artikel ilmiah dengan tema “Kiat Menembus Jurnal Nasional Terkreditasi dan Jurnal Internasional Bereputasi” pada Sabtu (2/7).

Acara tersebut dibuka oleh Direktur Pascasarjana USM Dr Indarto SE Msi, dan dipandu oleh Dr Rohmini Indah Lestari ST MM. Ketua Panitia Workshop Dr Mulya Virgonita Iswindari SPsi MSi Psikolog menjelaskan, bahwa penyelenggaran workshop ini disamping untuk meningkatkan kemampuan teknis penulisan publikasi bagi para dosen dan mahasiswa, serta sebagai launching terbitnya dua jurnal ilmiah milik Pascasarjana USM yaitu Sustainable Business Journal dari Prodi Magister Manajemen dan Reswara Journal of Psychology dari Prodi Magister Psikologi.

Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga Dr Robiyanto SE MM telah menjadi reviewer pada beberapa Jurnal Internasional dan Jurnal Nasional. Narasumber kedua adalah Dosen Magister Hukum Universitas Semarang Dr Zaenal Arifin SH MKn yang juga menjabat sebagai Editor in Chief Jurnal Ius Constituendum.

Robiyanto dalam paparannya menjelaskan, bahwa dalam pemilihan publish di jurnal internasional perlu berhati-hati mengingat banyaknya jurnal predator yang akan merugikan para penulis.

“Selain itu perlu juga diperhatikan oleh para penulis sebelum mengirimkan artikelnya agar dapat melihat dan menyesuaikan gaya selingkung dan tingkat penolakan dari setiap jurnal,” ucap Robiyanto.

Menurutnya, syarat penulisan yang baik adalah adanya kebaharuan dan kontribusi yang ada dalam penulisan artikel ilmiah.

Sedangkan menurut Zaenal Arifin, agar penulisan artikel dapat diterima di jurnal nasional terakreditasi dengan memperhatikan gaya selingkung dan focus and scope dari jurnal yang akan dituju.

“Dalam penulisan artikel perlu adanya penelitian terdahulu untuk menunjukan state of the art dengan tulisan yang akan dibuat. Selain itu untuk penulisan artikel ilmiah harus didukung referensi bahan primer yang terkini sehingga akan membantu terciptanya sebuah novelty,” jelasnya.

Kegiatan workshop ini diikuti sebanyak 488 peserta secara online antara lain dosen, mahasiswa baik pascasarjana maupun sarjana, dari lingkungan USM maupun luar yaitu mulai dari Universitas Andalas Padang hingga Universitas Khairun Ternate yang dimulai dari jam 8.00 sampai 12.00 WIB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *