SEMARANG – Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Semarang (BEM USM) menggelar donasi untuk korban banjir di Perumahan Dinar Indah, Kelurahan Meteseh, Kecamatan Tembalang, Semarang, di Posko Banjir Perumahan Dinar Indah, Jumat (13/1/2023).
Sebelumnya BEM USM menggelar aksi pengumpulan donasi dari tanggal 6 Januari 2023.
Dalam wawancaranya, Ketua RW Perumahan Dinar Indah, Kelurahan Meteseh, Kecamatan Tembalang, Catur Haryanto menjelaskan total ada 44 Keluarga yang menjadi korban banjir.
“Yang terdampak itu ada 37 keluarga yang di RT 06, dan 7 keluarga yang di RT 08,” jelasnya.
Kemudian Catur menerangkan bahwa banjir tersebut dikarenakan curah hujan yang begitu tinggi ditambah ada tanggul yang jebol.
“Kejadian kami dapat informasi dari teman yang di wilayah Ungaran bahwa sekitar jam 15.00 WIB itu di sana hujan deras, yang mengakibatkan air meluap ke pemukiman warga,”
Mendapat informasi demikian Catur bergegas menuju lokasi, ditengah perjalanannya dia menerima informasi lagi bahwa air sudah setinggi 2,5 Meter, dikarenakan ada tanggul yang jebol.
Catur berharap setelah kejadian ini, tanggul di dekat Perumahan Dinar Candi bisa segera diperbaiki dan diperkuat.
Sementara itu Presiden BEM USM Rusgiharto menyatakan, donasi untuk korban banjir ini adalah sebagai wujud Tri Dharma Perguruan Tinggi USM.
“Adanya Tri Dharma Perguruan tinggi agar Universitas dapat melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar yang membutuhkan. Dalam hal ini masyarakat korban banjir bahwa kami peduli, kami membantu menolong semoga dapat meringankan beban Saudara kita yang terdampak korban banjir,” tandas Rusgiharto.